dalammemodif.blogspot.com - Sepeda motor Aprilia RS4 125 pantas dianggap sebagai salah satu sepeda motorsport 125cc terbaik di dunia. Selama ini, nama Aprilia memang identik dengan motor-motor supersport yang kerap turun di arena balap internasional.
Pabrikan asal Italia tersebut baru saja meluncurkan motor sport kelas 125cc nya yang diberi nama RS4 125. Sejak peluncurannya pada awal tahun 2014, Aprilia RS4 125 memang kerap disandingkan dengan Yamaha YZF-R125 dan Honda CBR 125R.
Masuknya Aprilia ke Indonesia merupakan yang pertama kalinya dari pabrikan asal Italia yang lama malang melintang di Eropa dan Amerika itu. Yang pasti, kehadiran Aprilia RS4 125 akan semakin menambah sengit persaingan motor sport kelas full fairing yang sedang memanas pada tahun 2014 ini.
Pabrikan asal Italia tersebut baru saja meluncurkan motor sport kelas 125cc nya yang diberi nama RS4 125. Sejak peluncurannya pada awal tahun 2014, Aprilia RS4 125 memang kerap disandingkan dengan Yamaha YZF-R125 dan Honda CBR 125R.
Masuknya Aprilia ke Indonesia merupakan yang pertama kalinya dari pabrikan asal Italia yang lama malang melintang di Eropa dan Amerika itu. Yang pasti, kehadiran Aprilia RS4 125 akan semakin menambah sengit persaingan motor sport kelas full fairing yang sedang memanas pada tahun 2014 ini.
Supersport Aprilia RS4 125 yang masih memiliki DNA sama dengan supersport 1000cc - RSV4 tunggangan Max Biaggi di pacuan WSBK ini memang tidak asing lagi di jalanan Tanah Air.
Melalui PT Sentra Kreasi Niaga (SKN) yang berpusat di Jakarta Timur, supersport yang 'berduel' dengan Yamaha YZF-R125 dan Honda CBR125R ini masuk dan dipasarkan. Beberapa penggiat media otomotif nasional bahkan beberapa kali melakukan test riding di Sentul.
Supersport 125cc injeksi yang telah mengantongi sertifikat uji emisi berstandar Euro3 ini memang digadang-gadang sebagai salah satu spesies sportbike berkualitas. Kiprah Aprilia di bawah bendera Piaggio memudahkan RS4 125 untuk dipasarkan di Indonesia.
Aprilia RS4 125 livery Max Biaggi lansiran tahun 2012 hingga saat ini yang terbaru (model 2014) memang tidak mengalami perubahan yang signifikan dari segi teknis mesinnya. Harganya pun relatif stabil di pasaran Eropa yakni berkisar di antara £3,999 setara dengan Rp 77,5 jutaan (berdasarkan kurs Rupiah per tanggal 26/02/2014).
Namun perlu diketahui bahwa kesuksesan SKN memasarkan supersport RS4 125 ini tidak hanya lantaran performanya yang handal bahkan melebihi ekspektasi motor bermesin 125cc. Bayangkan saja, Aprilia RS4 125 lansiran tahun 2012 lalu - dengan spek motor yang sama dengan model 2014 - SKN membanderolnya di Tanah Air sekitar Rp 73-75 jutaan.
Jika menggunakan kurs Poundsterling terhadap Rupiah saat ini yang mencapai 1:19.400, bisa dipastikan harganya akan merangkak naik. Namun hingga berita ini disampaikan, kami masih menunggu konfirmasi harga resmi untuk Aprilia RS4 125 model 2014 di Indonesia. (Sumber: Otosia.com)
Spesifikasi Lengkap Motor Aprilia RS4 125 2014 Informasi Umum | |
---|---|
Model | Aprilia RS4 125 |
Tahun | 2012 |
Kategori | Sport |
Mesin dan Transmisi | |
Volume Silinder | 124.80 ccm |
Tipe mesin | Single cylinder, four-stroke |
Power | 16.04 HP (11.7 kW) |
Kompresi | 12.5:1 |
Bore x stroke | 58.0 x 47.0 mm (2.3 x 1.9 inches) |
Valves per cylinder | 4 |
Fuel system | Injection |
Ignition | CDI |
Lubrication system | Automatic mixing |
Sistem pendingin | Liquid |
Gearbox | 6-speed |
Kopling | Multi-plate in oil bath. |
Driveline | Primary drive: Gearbox: 63/19 (3.31). Final drive: Chain: 17/40 (2.35). |
Sasis, suspensi, rem dan roda | |
Frame type | Aluminium perimeter frame |
Suspensi depan | Upside down hydraulic fork, 40 mm. / 110 mm (4.3 inch) |
Rear suspension: | Swingarm. Hydraulic monoshock with adjustable spring preload. / 130 mm (5.1 inch) |
Roda depan | 110/80-R17 |
Roda belakang | 130/70-R17 |
Rem depan | Single disc / 300 mm (11.8 inches) |
Rem belakang | Single disc / 220 mm (8.7 inches) |
Dimensi Fisik | |
Berat | 120.0 kg |
Tinggi seat | 820 mm (32.3 inches) If adjustable, lowest setting. |
Tinggi | 1,138 mm (44.8 inch) |
Panjang | 1,955 mm (77.0 inch) |
Lebar | 740 mm (29.1 inch) |
Wheelbase | 1,350 mm (53.1 inch) |
Kapasitas tangki | 14.50 liter |
Spesifikasi lain | |
Starter | Electric |
Pilihan warna | Merah, Hitam , Putih |
Kumpulan Gambar Motor Aprilia RS4 125 2014 Kualitas Terbaik untuk Wallpaper HP, Laptop maupun Dekstop:
Keren dan mantap kan penampakannya, namun memang harga motor Eropa jauh lebih mahal dengan motor Jepang. Sekian update informasi kali ini seputar Aprilia RS4 125 2014 | Harga, Spesifikasi dan Koleksi Foto HD Wallpaper Terkini. Semoga bermanfaat untuk anda semua Salam.
Tags: Aprilia RS4 125 2014, Images, Bike, Pictures, Photoshoot, HD Wallpaper, Gallery